Halmaheranesia – Pemerintah Kota Ternate melalui Dinas Perhubungan (Dishub) meluncurkan program mudik gratis bagi masyarakat Kecamatan Pulau Moti dan Kecamatan Pulau Hiri.

Program ini bertujuan untuk memudahkan warga kembali ke kampung halaman guna merayakan Idulfitri 1446 H tanpa biaya transportasi.

Kepala Dishub Kota Ternate, Mochtar Hasim, menyampaikan bahwa program ini bekerja sama dengan pihak ASDP dan operator speedboat rute Ternate-Hiri.

Menurut dia, untuk mudik gratis bagi warga Pulau Hiri dijadwalkan 28 Maret 2025   melalui speedboat Pelabuhan Hiri di Sulamadaha.

Sementara Pulau Moti 29 Maret 2025 dengan kapal feri dari Pelabuhan Bastiong.

“Pendaftaran dibuka mulai hari ini, Senin, 23 Maret 2025, di kantor Dinas Perhubungan Kota Ternate. Masyarakat yang ingin ikut serta cukup membawa KTP atau Kartu Keluarga (KK) dengan domisili Kota Ternate,” ujar Mochtar, Senin, 24 Maret 2025.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Ternate, Rizal Marsaoly, menegaskan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman dan Wakil Wali Kota Nasri Abubakar dalam memberikan pelayanan maksimal bagi warga Pulau Moti dan Pulau Hiri.

“Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan program ini untuk berkumpul bersama keluarga tanpa harus memikirkan biaya transportasi,” katanya.

Ia mengaku, untuk masyarakat Kecamatan Pulau Batang Dua, program mudik gratis dari Pemkot Ternate dijadwalkan akan berlangsung pada Desember 2025.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *