
Halmaheranesia – Pekerjaan rumah dinas (rumdis) dan pendopo wali kota Ternate di Kelurahan Kalumpang, Kecamatan Ternate Tengah, yang dibiayai melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2024 senilai Rp 3 miliar belum rampung hingga saat ini.
Pantauan halmaheranesia pada Selasa, 11 Februari 2025, menunjukkan proyek tersebut masih terbengkalai. Proyek yang dikerjakan oleh CV Wijaya Saka Sejati ini mencakup pembangunan rumah dinas, dapur umum, pagar, dan pendopo.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Ternate, Rus’an M. Nur Taib, mengonfirmasi bahwa pembangunan tahap kedua tetap akan dilanjutkan. Tambahan anggaran sebesar Rp 3,8 miliar telah dialokasikan melalui APBD.
“Tahap dua ini mencakup pengerjaan halaman, pagar sisi timur, pendopo, dan pekerjaan kecil lainnya,” jelas Rus’an.
Ia juga mengungkapkan bahwa saat ini proyek masih dalam proses penginputan di Unit Layanan Pengadaan (ULP) dan akan segera dilelang.
“Insyaallah dalam waktu dekat akan dilelang supaya pekerjaan bisa segera dikerjakan,” pungkasnya.