Ternate, HN – Organisasi dJAMAN Maluku Utara dan Komunitas Mahasiswa Berpikir Objektif (MABO) pada Jumat, 29 Maret 2024 menggalang dana untuk korban kebakaran di Buli, Halmahera Timur.

Aksi kemanusiaan ini merupakan aksi lanjutan yang dilaksanakan sejak Minggu, 24 Maret 2024 bertempat di depan Masjid Raya Almunawar Ternate, dan di depan Jatiland Mall.

Ketua Umum PB dJAMAN MALUT, Ahmad Husain, mengatakan aksi kemanusiaan ini untuk menyuarakan musibah kebakaran yang menghanguskan puluhan rumah warga, ruko, dan pasar sayur yang kerugiannya ditaksir mencapai Rp 2 miliar.

“Pada aksi ini uang yang terkumpul sebesar Rp 1.081.000 dan diserahkan ke YAKESMA Maluku Utara lembaga Amil Zakat Nasional untuk disalurkan di lokasi setempat,” ucap Ahmad Husain.

Ia berharap, dengan adanya agenda aksi kemanusiaan ini dapat membantu saudara-saudari yang tertimpa musibah.

“Dan saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk seluruh masyarakat Kota Ternate yang punya rasa peduli terhadap saudara-saudari kita yang tertimpa musibah. Semoga apa yang kemudian diberikan menjadi amal untuk bapak dan ibu, saudara-saudari,” pungkasnya.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *