Ternate, HN – Upaya Pemerintah Kota Ternate dalam mendorong Festival Kora-Kora sebagai salah satu Karisma Event Nusantara (KEN) tahun ini telah pupus.

Padahal festival ini baru pertama kali masuk dalam KEN tahun 2023 lalu. Namun, Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, tidak mengakomodir agenda tersebut ke dalam KEN 2024.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Ternate, Rustam P Mahli mengaku bahwa festival Kora-kora tidak masuk dalam KEN tahun 2024.

“Kami tidak tahu dasar keputusannya seperti apa sehingga festival ini tidak masuk dalam event Nasional,” kata Rustam, Rabu, 24 Januari 2024.

Ia menjelaskan, alasan festival Kora-kora tidak masuk dalam KEN belum disampaikan oleh Kemenparekraf RI. Padahal semua kriteria dan syarat sudah dipresentasikan oleh Pemkot Ternate. Namun sampai sejauh ini belum ada pemberitahuan.

“Sejauh ini belum ada pemberitahuan resmi dari Kementerian yang dipimpin Sandiaga Uno itu,” jelasnya.

Rustam menyebutkan, sebelumnya ada lima festival yang diusulkan melalui Pemerintah Provinsi. Dari lima festival yang diusulkan hanya tiga yang diterima oleh Kemenparekraf RI, sementara dua lainnya gugur, termasuk festival Kora-kora Kota Ternate.

“Meski tidak masuk dalam KEN, tapi festival Kora-kora ini akan dilaksanakan pada tingkat daerah khususnya di Kota Ternate,” pungkasnya.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *