Ternate, HN – Dua kendaraan roda tiga milik Pemerintah Kota Ternate yang digunakan untuk pengangkutan sampah di kelurahan dibiarkan terbengkalai dan tak terurus. Bahkan ditumbuhi semak belukar lantaran diparkir di ruang terbuka.

Pantauan halmaheranesia, Kamis, 5 Oktober 2023 terlihat dua kendaraan roda tiga yang terparkir ini berstempel logo PUPR Kota Ternate dan Pemerintah Kota Ternate. Kendaraan tersebut terparkir di Kelurahan Toboko, Ternate Selatan, Kota Ternate.

“Itu sudah terparkir dari satu bulan yang lalu. Saya tidak tahu, apakah milik pemerintah atau tidak. Tapi saya pernah dengar kalau yang bawah ke sini itu dari pihak kelurahan,” ujar salah satu warga yang tak mau namanya dipublikasikan.

Menurut dia, kendaraan roda dua ini jika dirawat dan diperbaiki kembali maka masih bisa digunakan untuk pengangkutan sampah di tingkat kelurahan.

“Kalau diperbaiki masih bisa, tapi parkir di sini. Kita juga bingung, soalnya ini bukan lahan pemerintah, tapi fasilitas pemerintah diparkir disini,” katanya.

Ia berharap, pemerintah berinisiatif untuk kembali memperbaiki dua kendaraan ini, agar bisa dipakai dalam kegiatan pengangkutan sampah. Apalagi sampah di Kota Ternate saat ini semakin banyak.

“Sampah di lorong-lorong sini banyak, oto (mobil) besar tara (tidak) bisa masuk, jadi harus pakai kendaraan seperti ini,” pungkasnya.

Sebelumnya, pemerintah Kota Ternate menggelontorkan anggaran puluhan miliar untuk pengadaan kendaraan roda tiga, tujuannya untuk penanganan sampah di tingkat kelurahan.

Bagikan:

Iksan Muhamad

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *