Ternate, HN – Forum Alumni Yogyakarta – Maluku Utara (Jogja Ma Fala) melakukan pertemuan di Cafe Sinar Gemilang 02 di Kelurahan Jati, membahas tentang agenda reuni akbar yang akan dilaksanakan pada bulan Juni mendatang.

Ketua panitia reuni akbar, Mulyadi S Awal, menyebutkan pertemuan tersebut membahas terkait dengan konsolidasi alumni yang tersebar di 10 kabupaten/kota di Maluku Utara untuk bisa memeriahkan acara reuni di bulan Juni mendatang.

“Ini acara reuni akbar merupakan agenda perdana bagi alumn Jogja di Maluku Utara,” tutur Mulyadi, melalui rilisnya, Kamis, 11 Mei 2023.

Selain itu ketua bidang acara, Rizky Suhri, mengatakan persiapan acara ini sudah mencapai 70 persen.

“Acara yang direncanakan di laksanakan pada tanggal 17 Juni 2023 di Hotel Sahid Bela merupakan bagian dari agenda reuni dan silaturahmi akbar,” ungkap Rizky.

Ia mengaku, akan ada perpaduan budaya Yogyakarta dan Maluku Utara sebagai bentuk nostalgia saat masih menjadi mahasiswa di Jogja.

“Agenda ini juga telah terkonfirmasi akan dihadiri oleh tokoh – tokoh Maluku Utara yang juga merupakan alumni Jogja,” pungkasnya.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *