Taliabu, HN – Bawaslu Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, mengusulkan anggaran sebesar Rp 9 miliar untuk pemilihan kepala daerah tahun 2024 mendatang.

Sekretaris Bawaslu Pulau Taliabu, Amin Ata Sahafi, mengatakan pihaknya telah menyampaikan usulan anggaran tersebut kepada Kesbangpol sejak bulan lalu.

“Usalan penganggaran ini nantinya akan dibahas bersama dengan TAPD,” ucap Amin kepada awak media, Senin, 13 Maret 2023.

Ia mengatakan, penganggaran untuk Pilkada tahun 2024 sudah terjadi perubahan bila dibandingkan dengan penganggaran pada Pilkada tahun sebelumnya.

“Kalau yang tahun kemarin dia melalui Keuangan, kalau sekarang anggaran melekat di Kesbangpol. Ddan itu sesuai dengan peraturan Menteri Dalam Negeri yang telah disosialisasikan dan disampiakan kepada penyelenggara pemilu,” ungkapnya.

Ia menyebutkan, untuk usulan anggaran Pilkada tahun 2024 lebih meningkat daripada usulan anggaran Pilkada di tahun 2020 lalu.

“Kalau pelaksanaan Pilkada 2020 itu Bawaslu mendapatkan alokasi anggaran dari pemerintah daerah sebesar Rp 6,5 miliar,” katanya.

Minimnya anggaran tersebut, kata dia, karena pelaksanaan Pilkada di tahun itu bertepatan dengan pandemi Covid-19 sehingga kegiatan-kegiatan tatap muka pun dibatasi.

___

Reporter: Rusmin Umagapi

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *