
Halbar, HN – Bupati Halmahera Barat, James Uang, mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kondisi keamanan dan ketertiban menjelang kunjungan Presiden RI, Joko Widodo, di Jailolo, Halmahera Barat.
James mengatakan, kendati yang berkaitan dengan keamanan ada di Paspampres, namun tetap menjadi tanggung jawab pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat.
“Dari aspek logistik dan akomodasi itu sudah dipersiapkan oleh Pemda dalam segala hal serta pemerintah daerah tetap support,” kata James Uang, Senin, 26 September 2022.
Ia juga mengimbau agar masyarakat di Halmahera Barat tidak membuat kerumuman saat kedatangan Jokowi di Jailolo.
“Jadilah tuan rumah harus tentram dan tertib dalam menyambut Presiden, jaga kondisi keamanan, kedamaian, dan tidak perlu berdesak-desakan,” imbau Bupati.
“Artinya kita menunjukkan orang Halmahera Barat itu benar-benar orang yang ramah luar biasalah,” tandasnya.