
Halut, HN – Angin kencang yang menghantam sejumlah wilayah di Halmahera Utara, Maluku Utara, pada 27 April 2022 dan Kamis sore, 5 Mei 2022, membuat puluhan bangunan mengalami kerusakan.
Wilayah paling terdampak dari angin kencang ini adalah Desa Gamlaha, Kecamatan Kao Utara, dan Desa Jere Baru, Kecamatan Galela Utara.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Halmahera Utara, Heny Tonga, melalui rilisnya menyebutkan bencana ini membuat tiga orang mengalami luka ringan, di antaranya Suryani Kokomomoko, Yuberlin Rajakore, dan Christian Dotoreke.
Berita terkait: Puluhan Rumah Warga di Halmahera Utara Diterjang Angin Kencang
“Desa Jere Baru 2 rumah rusak berat, 9 rumah rusak sedang, ada 11 KK, 57 jiwa. Desa Gamlaha 15 rumah rusak berat, 4 rusak sedang, dan 5 rumah rusak ringan, jumlah 30 KK, 118 jiwa, serta 1 Sekolah Madrasah rusak ringan,” ungkap Heny.
Ia mengatakan, saat ini pihaknya sedang berupaya melakukan evakuasi dan pendataan. BPBD juga memberikan bantuan logistik.
“Warga yang terdampak mengungsi ke tempat yang lebih aman. Sementara rumah warga yang mengalami rusak berat mengungsi di rumah keluarga,” jelasnya.