
Ternate, HN – Turnamen sepak bola gawang sedang Liga Ramadhan Alfatar Cup I tahun 2022 yang digagas oleh pemuda Kelurahan Jati, Kecamatan Ternate Selatan, Kota Ternate, akhirnya resmi ditutup pada Rabu malam, 27 April 2022.
Penutupan ini disertai dengan laga final yang mempertemukan kedua tim, yakni Toboko A dari Kelurahan Toboko dan BJRT FAMS dari Akeboca. Laga tersebut dimenangkan Toboko A dan berhak menyabet gelar juara.
Mewakili Ketua Asprov Maluku Utara, Ghifari Bopeng, dalam momentum penutupan itu turut memberikan motivasi kepada seluruh tim yang berlaga pada kompetisi ini.
Ghifari berharap, ajang ini terus dilakukan sebagai upaya menjalin silaturahmi dan mengembangkan potensi sepak bola pada generasi.
“Mudah-mudahan ini menjadi agenda rutin Pemerintah Ternate sebagai upaya menjalin tali silaturahmi,” ucap Ghifari.
Sementara itu, Ketua Panitia Liga Ramadhan, Abdullah Adam, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang ikut mendukung turnamen ini dapat berlangsung hingga selesai.
“Kami berharap turnamen ini dapat dijadikan agenda olahraga tahunan di Pemerintah Kota Ternate, sebagai upaya mengembangkan olahraga, khususnya sepak bola di Kelurahan Jati,” ucap Abdullah.
Ia menyebut, turnamen tersebut terselenggara atas inisiatif generasi muda Jati dan didukung juga oleh para sesepuh di perantauan.
“Tujuannya dibuat kegiatan sepak bola ini untuk memperbaiki lapangan ini dan sebagian lagi disumbangkan ke musala Al-Amin di Kelurahan Jati,” ungkapnya.
Ia menambahkan, sepak bola gawang sedang ini digulirkan selama 1 bulan dan diikuti sebanyak 46 tim.
“Setelah kegiatan Liga Ramadhan ini akan dibuka ulang turnamen sepak bola khusus tingkat pelajar se-Kota Ternate. Jadi nanti (kita) buat informasi yang lain untuk menyampaikan ke setiap instansi yang dituju,” pungkasnya.