Sula, HN – Bupati Kepulauan Sula, Fifian Adeningsi Mus, pada Sabtu, 26 Februari 2022 malam, melantik 146 kepala sekolah SD dan SMP di wilayah Kepulauan Sula.

Fifian dalam sambutannya mengatakan, sebagaimana diatur dalam ketentuan, bahwa guru diberi tugas untuk memimpin pembelajaran dan mengelola satuan pendidikan.

Beban kerja kepala satuan pendidikan, kata Fifian, sepenuhnya untuk melaksanakan tugas manajerial, pengembangan pendidikan, dan supervisi kepada guru dan tenaga kependidikan.

“Saya menginginkan agar saudara-saudari yang baru saya lantik pada hari ini sebagai kepala satuan pendidikan, haruslah memiliki integritas dan komitmen yang tinggi untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Kepulauan Sula,” ucapnya.

“Pada kesempatan ini saya menginginkan perhatian dari dinas pendidikan agar lebih maksimal dalam melaksanakan program-program prioritas di bidang pendidikan dan perbaikan kualitas mutu pendidikan,” sambungnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kepulauan Sula, Rifai Haitami, mengatakan untuk tingkat SD berjumlah 101. Di dalamnya terdapat, 2 sekolah yayasan.

“Dari 2 sekolah yayasan ini di-SK-kan oleh yayasan sendiri. Olehnya itu tersisa 99 sekolah dasar yang dilantik,” kata Rifai.

Ia menambahkan, sementara untuk tingkat SMP, totalnya ada 50. Namun, yang dilantik hanya 47. Hal itu karena 3 sekolah lainnya di-SK oleh pihak yayasan. (Rusmin)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *